Seiring perkembangan model pakaian yang melesat, model baju anak perempuan pun semakin banyak pilihannya. Sebagai orangtua tentu kita ingin agar anak-anak tampil dengan gaya yang manis dan menarik. Anda bisa memilihkan beberapa referensi pakaian anak perempuan ini untuk dikenakan buah hati anda.
Model baju untuk anak perempuan ini kebanyakan memiliki warna-warna pastel dan cerah. Kedua jenis warna tersebut memang sangat identik dengan gaya anak perempuan yang feminim.
Beberapa jenis bahan seperti katun, denim, tile, hingga sifon bisa anda pilihkan untuk baju buah hati anda. Model baju anak perempuan satu ini cocok dikenakan untuk acara pesta, ulang tahun, jalan-jalan, dan berbagai macam acara lainnya. Jadi tidak hanya ibunya saja yang bisa tampil manis dan menarik, anak perempuan pun tetap tampil menarik dengan beberapa referensi model baju anak, yang selengkapnya akan diulas lebih lanjut berikut ini.
Daftar Isi
Berbagai Referensi Model Baju Anak Perempuan
Baju muslim warna pastel
Anak perempuan sangat cocok mengenakan warna-warna pastel serta warna-warna cerah. Pilihan warna tersebut bisa menjadi inspirasi dalam memilihkan baju muslim untuk putri tercinta. Model baju satu ini memiliki satu basic warna dengan paduan jilbab yang senada dengan baju. Kendati minim aksesoris, namun nuansa pakaian satu ini sangat menarik untuk dikenakan putri anda.
Baju anak perempuan tanpa lengan
Warna dasar dress satu ini sangat manis yaitu pink dan biru muda yang sesuai dengan karakter anak perempuan. Modelnya cukup sederhana. Hanya berupa dress babydoll dengan aksen renda di bagian sekeliling dada serta pita di tengahnya. Model pakaian satu ini akan membuat penampilan putri anda kian feminim.
Dress dengan rok tile
Bahan tile cocok dikenakan untuk semua usia. Terutama untuk dress anak-anak seperti halnya model dress dengan rok tile ini. Bahan tile membuat penampilan semakin cantik dan manis. Paduan atasan berbahan kaos dengan motif polkadot membuat nuansa penampilan terasa lebih feminim dan manis. Warna pastel masih menjadi andalan dalam memilih baju untuk anak perempuan ini.
Short dress batik
Batik tak hanya cocok dikenakan kalangan dewasa. Anak-anak pun cocok mengenakan kain batik. Tampilan dress satu ini sangat manis. Warna dasar kain batik memiliki jenis warna yang terang sehingga sesuai dengan karakter anak-anak. Anda bisa memilihkan dress berbahan batik ini sebagai outfit pesta untuk si kecil.
Atasan jeans dengan rok sifon
Seperti halnya bahan batik, jeans juga tidak hanya cocok dikenakan kalangan dewasa. Model baju berbahan jeans ini cocok untuk pilihan outfit putri kesayangan. Modelnya sangat manis dengan kerah dan aksen ruffle di bagian lengan. Selain itu anda bisa memadukan rok sifon dengan model jenjang yang makin mempermanis penampilan.
Itu dia beberapa pilihan baju untuk anak perempuan yang membuat penampilannya kian manis dan cantik. Akan tetapi jika anda mencari pakaian untuk wanita dewasa, beberapa rekomendasi dress warna hitam ini perlu anda coba. Semoga bermanfaat.
No Responses