Mainan anak yang satu ini sudah tidak asing lagi di telinga, pasti hampir tiap toko mainan menjualnya, mulai dari harga murah hingga ratusan ribu. Tapi bagaimana jika kita membuat robot-robotan sendiri dari tutup botol bekas. Dijamin nggak ada satu toko pun yang menjualnya, hehehe.
Ajak anak anda untuk membuatnya, karena selain menumbuhkan kreativitas dia, anda juga menanamkan sikap peduli lingkungan dengan cara mendaur ulang barang bekas.
Baca juga: Daur Ulang Tutup Botol Bekas jadi Taplak Meja Unik
Tutorial Daur Ulang Tutup Botol Bekas jadi Mainan Robot
Berikut bahan dan alat yang perlu anda siapkan:
- 24 tutup botol bekas/sesuai selera.
- Bahan plastik perekat antara tutup dengan mulut botol.
- Kawat.
- Gunting besar/tang.
- Paku dan palu.
- Kain perca/baju bekas.
- Lem tembak/perekat lainnya (jika diperlukan).
Cara membuat mainan anak robot-robotan dari tutup botol bekas:
- Langkah 1: Potong kawat menjadi tiga potongan sama panjang (satu untuk badan dan dua untuk kaki) lalu potong lagi kawat untuk kedua tangan.
- Langkah 2: Buat lubang di tengah tutup botol dengan paku dan palu untuk membuat badan dan kaki robot (masing-masing 6 tutup botol).
- Langkah 3: Buat lubang pada sisi kanan dan kiri (dua tutup botol).
- Langkah 4: Pasang kawat pada kedua sisi kanan dan kiri botol yang tadi dilubangi (untuk kedua kaki dan kedua tangan).
- Langkah 5: Mulailah menyusun 6 tutup botol untuk badan robot dengan posisi tutup yang ada kawat untuk kaki berada di bagian paling bawah, sedangkan yang ada kawat untuk tangan berada di no.2 dari atas.
- Langkah 6: Lilitkan kain perca/baju bekas pada kedua ujung kawat badan robot agar tidak melukai tangan.
- Langkah 7: Lanjutkan dengan menyusun kedua kaki, masing-masing 6 tutup botol, lalu lilitkan kain perca/baju bekas pada ujung kawat bagian bawah. Jangan lupa kawat agak dibengkokkan.
- Langkah 8: Untuk membuat kedua tangan, masing-masing terdiri dari tiga tutup botol dengan lubang yang berbeda:
- Dua tutup dengan lubang di tengah.
- Dua tutup dengan lubang di sisi kanan dan kiri (sejajar).
- Dua tutup di sisi kanan dan kiri tapi tidak sejajar (satu lubang condong ke kanan ataupun sebaliknya).
- Langkah 9: Susun tutup botol pada kedua tangan, lalu lilitkan kain perca/baju bekas pada ujung kawat bawah.
- Langkah 10: Potong bahan plastik perekat antara tutup dengan mulut botol menjadi 4 bagian/sesuai selera.
- Langkah 11: Tempelkan potongan pada kedua tangan (masing-masing empat potongan sebagai jari tangan). Jika tidak ada lem, bakar potongan dan segera tempelkan pada tutup selagi panas.
Tarraa… Kreasi unik mainan anak robot-robotan sudah jadi. Pasti anak anda menyukainya. Cara membuatnya mudah kok jika langsung praktek meskipun hanya menggunakan panduan gambar robot yang sudah jadi. Jika ingin membuat yang lebih tinggi, anda tinggal menambahkan jumlah tutup botol sesuai selera. Selamat berkreasi!
No Responses