Saya sudah pernah share cara membuat gelang dari botol bekas dengan kaos bekas, kain perca, pita maupun renda, pada artikel yang berjudul gelang unik dan praktis dari botol bekas, tapi untuk kali ini menggunakan benang rayon/wol dan kancing baju. Memang bahannya berbeda tapi langkah-langkah pembuatannya hampir sama.
Tutorial Daur Ulang Botol Plastik Bekas jadi Gelang Warna-Warni
Berikut bahan dan alat yang harus anda siapkan:
- Botol plastik bekas.
- Benang rayon warna-warni.
- Gunting.
- Isolasi/lakban.
- Kancing baju.
Cara membuat gelang warna-warni dari botol plastik bekas:
- Langkah 1: Lakban botol bekas untuk ring gelang sesuai ukuran yang anda inginkan, lalu potong.
- Langkah 2: Lilitkan benang rayon warna-warni mengelilingi potongan botol. Usahakan rapat dan rapi.
- Langkah 3: Ikat kedua ujung benang lalu tempelkan kancing baju dengan lem. Kancing baju selain untu mata gelang, juga berfungsi untuk menutup ikatan benang.
Dan lihatlah hasilnya… Cantik kan gelangnya? Anda juga bisa memakai cat kuku atau cat akrilik untuk membuat gelang dari botol plastik bekas, seperti gambar di bawah ini.
Selamat mencoba!
No Responses