Membuat Lampu Gantung Cantik dari Kardus Bekas

lampu-gantung-cantik-kardus-bekas

Sampah yang satu ini sangatlah gampang kita dapatkan. Mengingat hampir tiap barang, makanan maupun minuman, semua dikemas menggunakan kardus. Mulai dari kardus yang tipis hingga yang tebal. Kegunaannya pun bermacam-macam. Bisa untuk menyimpan barang, baju, mainan anak-anak, bahkan bisa kita daur ulang menjadi kerajinan tangan yang sangat cantik. Salah satunya kap lampu gantung.

Baca Juga: Membuat Pigura Unik dari Jepit Kayu Jemuran dan Kardus Bekas

Daur Ulang Kardus Bekas jadi Lampu Gantung

Anda membutuhkan bahan dan alat sebagai berikut:

  1. Kardus bekas dengan panjang minimal 60 cm dan lebar 21 cm.
  2. Gunting dan cutter.
  3. Lem tembak.
  4. Fitting plus kabel.
  5. Lampu.
  6. Pensil.
  7. Penggaris.
  8. Cat semprot (jika diperlukan).

Cara membuat lampu gantung cantik dari kardus bekas:

  • Langkah 1 : Bentangkan kardus bekas, lalu potong berbentuk persegi panjang dengan panjang 60 cm dan lebar 21 cm.
  • Langkah 2 : Warnai salah satu sisi kardus dengan cat semprot. Pilih warna cat sesuai selera.
  • Langkah 3 : Diamkan beberapa menit sampai cat benar-benar kering.
  • Langkah 4 : Setelah cat kering, tandai sisi panjang kardus yang tidak dicat menjadi lima bagian sama panjang menggunakan cutter, tapi awas jangan sampai terpotong kardusnya. Hal ini bertujuan agar kardus dapat dilipat menjadi bentuk segilima sama sisi.
  • Langkah 5 : Bentangkan kembali kardus dari lipatan segilima, kemudian tandai dengan pensil menjadi tujuh bagian (masing-masing bagian memiliki ukuran panjang 60 cm dan lebar 3 cm).
  • Langkah 6 : Potong sesuai dengan ukuran (tujuh bagian).
  • Langkah 7 : Setelah diperoleh potongan kecil-kecil, lipat kardus menjadi bentuk segilima sama sisi. Gunakan lem untuk menggabungkan kedua ujung lipatan.
  • Langkah 8 : Susun ketujuh potongan membentuk segilima dengan sisi yang dicat berada pada posisi bagian dalam. Gunakan lem tembak agar susunannya kuat. Susunan ini nantinya akan digunakan sebagai bingkai dari lampu gantung.
  • Langkah 9 : Selanjutnya siapkan kardus untuk bagian atas dari kap lampu.
  • Langkah 10 : Potong kardus dengan bentuk segilima sama sisi yang panjang sisinya sesuai dengan potongan bingkai (ketujuh potongan) lalu semprot dengan cat yang sama.
  • Langkah 11 : Buat lubang tepat di tengah-tengah bagian atas dari kap lampu sesuai dengan ukuran fitting.
  • Langkah 12 : Pasang fitting plus kabel. Gunakan lem tembak agar fitting menempel kuat pada kardus, kemudian pasang lampunya.
  • Langkah 13 : Gabungkan bingkai dengan kap lampu bagian atas, rekatkan dengan lem tembak agar kuat.

Tarra… Lampu gantung cantik dari kardus bekas siap menghiasi rumah anda. Selamat berkreasi dan semoga bermanfaat!
daur-ulang-kardus-bekas
cara-membuat-lampu-hias-kardus-bekas

No Responses

Leave a Reply