Bagaimana Cara Membuat Wadah Aksesoris Anting?

Wadah-Aksesoris-Anting

Kenapa penjual perhiasan selalu menjejerkan perhiasan dagangannya dan memberi jarak satu dengan yang lain? Bukan hanya untuk menarik pembeli saja atau memudahkan pembeli dalam memilih, tapi juga agar perhiasannya tidak rusak, karena kalau ditumpuk akan tergores atau nyangkut satu dengan lainnya. Nah, kenapa anda tidak belajar dari mereka? Jadi, jangan nunggu aksesoris anda rusak baru terpikir untuk membuat wadahnya.

Baca Juga: Daur Ulang Tutup Pembuka Kaleng Soda jadi Anting Unik

Meskipun cuma koleksi anting biasa (bukan emas), tapi kalau sampai rusak tetap saja mengganggu penampilan. Anda tidak perlu membeli tapi buat saja sendiri dengan memanfaatkan karton bekas makanan yang ada.

Tutorial Membuat Tempat Aksesoris Anting

Anda membutuhkan bahan dan alat sebagai berikut:

  1. Karton bekas makanan (kali ini memakai bungkus astor wafer stick karena kebetulan adanya itu).
  2. Kertas kado.
  3. Gunting.
  4. Busa angin.
  5. Lem.

Cara membuat wadah aksesoris anting sendiri:

  • Langkah 1: Buka kedua ujung karton lalu potong sesuai garis putih di bawah ini.daur-ulang-karton-bekas
  • Langkah 2: Rekatkan kedua ujung karton dengan lem.
  • Langkah 3: Lapisi karton dengan kertas kado untuk menutupi merk dan juga agar tampilan lebih rapi.karton-Wadah-Aksesoris
  • Langkah 4: Ukur busa angin sesuai panjang dan lebar bagian dalam karton, lalu potong.
  • Langkah 5: Pasang busa angina pada karton dan susun koleksi aksesoris anting anda dengan rapi.

Gimana, mudah kan cara membuatnya? Jika anda ingin membuat tutup wadah, maka gunakan plastik mika/bahan transparan lainnya dan bentuk seperti tutup kardus pada umumnya. Atau anda bisa menggunakan karton apa saja yang lengkap dengan tutupnya. Selamat mencoba!

No Responses

Leave a Reply