Jepit Rambut Bunga atau Hair Flower Clips dari Tali Kur atau Paracord

Jepit Rambut Bunga atau Hair Flower Clips dari Tali Kur atau Paracord

Tidak semua ibu rumah tangga punya banyak waktu luang untuk berkreasi, apalagi yang berstatus karyawan yang harus ngantor tiap hari. Tapi bukan berarti anda harus mengorbankan putri kesayangan dengan alasan kerjaan. Jadi segala hal yang berhubungan dengan putri anda tetap jadi prioritas utama termasuk dalam hal penampilan.

Baca Juga: Membuat Sendiri Tas Punggung atau Ransel untuk Anak

Kalau koleksi aksesoris putri anda serba beli, tidak terbayang kan berapa budget yang harus dikeluarkan. Jadi pintar-pintar anda menyempatkan sedikit waktu untuk membuat kreasi aksesoris handmade yang mudah dan cepat, salah satunya jepit rambut bunga/hair flower clips dari tali kur atau paracord.

Tutorial Membuat Jepit Rambut Bunga dari Tali Kur

Berikut bahan dan alat yang perlu anda siapkan:

  1. Tali kur/paracord warna sesuai selera.
  2. Gunting.
  3. Kain flanel.
  4. Lem tembak.
  5. Jepit rambut.

Cara membuat jepit rambut bunga/hair flower clips dari tali kur/paracord:

  • Langkah 1: Potong tali kur/paracord sepanjang yang anda inginkan.
  • Langkah 2: Buat simpul pada tali seperti anda mengikat tali pada umumnya secara berjejeran dari ujung sampai ujung satunya.Jepit Rambut Bunga atau Hair Flower Clips dari Tali Kur atau Paracord 1
  • Langkah 3: Gulung ikatan simpul tali secara melingkar/spiral seperti bunga. Rekatkan ujungnya dengan lem. Kemudian potong kain flanel berukuran lebih kecil dari bunga lalu tempelkan pada bagian bawah bunga.Jepit Rambut Bunga atau Hair Flower Clips dari Tali Kur atau Paracord 2
  • Langkah 4: Pasang bunga tali kur pada jepitan rambut dengan menggunakan lem tembak.

Tarraa… Jepit rambut bunga/hair flower clips dari tali kur/paracord siap menghiasi rambut putri anda. Mudah dan singkat kan membuatnya? Tak perlu keahlian khusus untuk membuat hiasan bunga jepit rambut ini, karena tali kurnya cuma diikat saja, putri anda juga pasti bisa membuatnya. Selamat mencoba!

Leave a Reply